Cara Mengirim Barang di JNE

  • 4 min read
  • Aug 10, 2020

Kali ini kami akan membahas tentang bagaimana sih cara menggunakan JNE. Tentang cara mengirimkan barang atau menerima barang melalui jasa pengiriman JNE.

Perlu diketahui JNE merupakan perusahaan pengiriman barang seperti layaknya kantor POS. JNE sudah menjadi jasa pengiriman barang yang populer di Indonesia.

Jika dulu ketika kita mengirim barang ke suatu daerah menggunakan POS saja. Saat ini kita juga bisa menggunakan JNE. Pengiriman barang melalui JNE relatif singkat dan biayanya juga cukup murah.

Kenapa kami menjelaskan cara menggunakan JNE ini?

Cara Mengirimkan Barang Melalui Jne

Tujuannya agar para pelanggan atau pembeli online yang membeli barang melalui online mengerti dan paham mekanisme pengiriman barang melalui JNE ini.

Hal ini sangat bermanfaat jika ingin return pembelian barang melalui online dari penjual yang bekerja sama dengan JNE. Dalam hal ini pengiriman barang yang dilakukan melalui jasa pengiriman JNE. Simak cara mengirim barang melalui JNE berikut.

Cara Mengirimkan Barang Melalui JNE

Berikut langkah-langkah atau cara mengirimkan barang melalui JNE:

Siapkan Barang

Lakukan packing secara rapi dan aman. Terutama untuk barang yang mudah rusak atau barang yang mudah pecah. Untuk barang elektronik atau barang pecah belah lainnya disarankan untuk membungkus barang yang akan dikirim menggunakan pelindung seperti plastik bubble.

Selain itu gunakan juga kayu untuk membungkus setiap sisi barang. Hal ini bertujuan untuk menghindari kerusakan saat pengiriman. Jika barang yang dikirim berupa pakaian cukup di bungkus menggunakan plastik saja.

Contoh packing kayu :

Cara Mengirimkan Barang Di Jne Dengan Packing Kayu

Beri Alamat Jelas di Atas Barang yang Akan Dikirim

Tuliskan nama penerima, alamat lengkap penerima, serta nomor telepon penerima di atas barang yang akan dikirim. Tulis atau cetak di kertas kemudian tempel pada barang yang sudah di packing.

Contoh packing biasa :

Cara Mengirimkan Barang Di Jne Dengan Packing Biasa

Mengirimkan Barang Melalui JNE

Setelah barang yang akan dikirim telah di packing dan diberi alamat pengiriman. Anda tinggal datang ke kantor cabang JNE untuk mengirimkan barang tersebut. Anda bisa mengunjungi kantor atau agen JNE yang terdekat dengan tempat tinggal Anda.

Untuk mengetahui alamat kantor atau agen JNE di kota Anda, Anda bisa mengunjungi situs https://jne.co.id kemudian masukan nama kota di kolom yang telah disediakan (tepatnya dibagian atas sebelah kanan halaman web).

Masukkan alamat Anda di kolom titik layanan kemudian klik tombol Search:

Lokasi Kantor Jne Terdekat

Dengan memasukkan alamat Anda di kolom “TITIK LAYANAN” maka setelah Anda search akan memunculkan lokasi kantor cabang JNE yang terdekat di sekitar tempat tinggal Anda.

Pilihlah Layanan JNE Sesuai Layanan yang Ada

Di kantor JNE nanti Anda akan diberikan pilihan layanan JNE sesuai dengan keinginan Anda. Layanan itu seperti JNE yes, JNE reg, JNE oke. Pilihan layanan tersebut dibedakan berdasarkan kecepatan waktu kirim.

Contoh Jenis Layanan Pengiriman Di Jne

JNE Yes adalah layanan tercepat dengan waktu pengiriman sekitar 1-2 hari, namun dengan biaya yang lebih mahal.

Pilihan-pilihan layanan tersebut berbeda harga dan kecepatan pengiriman. Biaya pengiriman juga tergantung dari jarak (kota) tujuan pengiriman.

Semakin jauh maka akan semakin mahal (untuk biaya pengiriman dalam kota biasanya tak lebih dari 10 ribu). Untuk estimasi biaya pengiriman, Anda juga bisa mengetahui berapa harga pengiriman barang melalui situs JNE atau melalui aplikasi ponsel seperti Android dan Iphone.

Untuk mengetahui jenis layanan JNE, silahkan baca jenis layanan pengiriman JNE sesuai dengan kebutuhan Anda.

Menyerahkan Barang ke Petugas JNE

Setelah Anda memilih layanan pengiriman yang sesuai kemudian barang diserahkan ke petugas JNE. Barang akan ditimbang untuk mengetahui berat barang yang akan menentukan total biaya yang harus Anda bayar.

Anda juga bisa memilih untuk menggunakan asuransi atau tidak. Asuransi ini bertujuan agar ketika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan maka ada perlindungan.

Misalnya ada kerusakan barang saat pengiriman, maka JNE akan mengganti barang tersebut, biaya asuransi tergantung dari barang apa yang dikirim.

Anda juga bisa meminta pihak JNE untuk menambah seal atau kayu pada packing barang yang kita kirim.

Misalnya ketika Anda ingin mengirimkan barang elektronik, kita bisa meminta pihak JNE untuk melakukan packing atau membungkus barang menggunakan kayu yang disediakan JNE. Namun proses penambahan packing kayu ini ada biaya tambahan tentunya.

Melakukan Pembayaran Sesuai Layanan yang Dipilih

Setelah melakukan pembayaran nanti Anda akan diberikan resi sebagai bukti pengiriman. Resi tersebut memiliki nomor unik yang bisa kita gunakan untuk mengetahui sampai mana barang telah dikirim (ini biasa disebut dengan istilah tracking).

Untuk mengetahui cara cek ongkos kirim JNE, Anda bisa melihat video cara cek resi dan ongkir JNE.

Cara menerima barang dari JNE

Jita Anda berada dalam posisi sebagai penerima barang (bukan sebagai pengirim barang) ada 2 cara untuk menerima barang melalui JNE

1. Menunggu sampai petugas atau kurir JNE datang

Petugas JNE atau kurir akan mengirimkan barangnya ke rumah Anda (ke alamat penerima). Nanti Anda akan dimintai tanda tangan sebagai bukti penyerahan barang.

Namun ketika petugas JNE telah berada di tempat penerima barang dan ternyata tidak ada orang yang menerima barang.

Misalnya rumah sedang dalam keadaan kosong, maka biasanya petugas JNE akan kembali ke kantor dan menyimpan barangnya di kantor JNE. Kemudian pihak JNE akan menelpon kontak penerima untuk meminta penerima barang datang ke kantor JNE.

2. Mengambil Paket di Kantor JNE

Anda juga bisa datang langsung ke kantor JNE setelah mengetahui barang telah berada di kota tujuan. Untuk mengetahui barang apakah sudah sampai kota tujuan atau belum kita bisa melakukan tracking menggunakan nomor resi.

Mintalah nomor resi ke pengirim barang, karena Anda akan diminta untuk menyebutkan nomor resi oleh petugas JNE jika ingin mengambil barang di kantor JNE. Jika Anda belanja online maka otomatis Anda akan mendapatkan nomor resi dari penjual jika Anda memintanya.

Kami tidak beraffiliasi dengan JNE. Sehingga ketika terjadi sesuatu yang tidak diinginkan misalnya kerusakan barang saat pengiriman atau barang tidak sampai tujuan Anda bisa mengajukan keluhan kepada JNE dan bukan kepada kami.

Karena itu sudah sepenuhnya menjadi tanggung jawab pihak pengiriman yang dalam hal ini JNE. Namun hal tersebut sangatlah jarang terjadi, selain itu saat ini JNE merupakan perusahaan jasa pengiriman terbaik yang ada di indonesia.

Maka usahakan jika Anda menggunakan jasa pengiriman JNE, Anda juga ikut asuransi pengiriman. Hal ini sebagai tindakan jaga-jaga jika terjadi kerusakan barang Anda dalam proses pengiriman.

Baca juga : Istilah Pengiriman JNE

Demikian informasi tentang tata cara mengirimkan barang dan cara menerima barang melalui JNE. Dalam hal ini JNE adalah pihak ketiga, jadi ketika Anda berbelanja online maka barang akan dikirim oleh jNE.

Artikel Lainnya :

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *