Semakin bertambahnya usia, kinerja baterai lama-kelamaan juga akan semakin melemah, terlebih jika laptopnya sering digunakan setiap harinya. Jika kinerjanya sudah menurun, maka kemungkinan buruk yang akan terjadi adalah baterai drop.
Dalam kondisi tersebut, pembacaan status baterai juga sudah tidak bisa dilakukan secara akurat. Semisal sekarang baterainya masih 100%, namun dalam jangka waktu kurang dari 10 menit saja baterainya sudah menjadi 25% ke bawah.
Hal ini memang sangat wajar terjadi karena baterai laptop memang sering mengalami hal tersebut. Namun, Anda tetap bisa mengantisipasinya kok yaitu dengan melakukan kalibrasi pada baterai tersebut.
Manfaat Kalibrasi Baterai
Banyak yang mengatakan bahwa melakukan kalibrasi baterai bisa membuat usia baterai bertahan lebih lama. Menurut saya, mungkin fungsi utamanya adalah agar kapasitas baterai lebih hemat ya dayanya. Kalau untuk usia, itu tetap sama saja.
Dengan melakukan kalibrasi baterai, maka baterai laptop akan dioptimasi kembali agar kinerjanya kembali normal sehingga ketika digunakan dalam sehari-hari itu akan lebih awet daripada baterai yang tidak pernah dilakibrasi.
Tapi sayang, masih belum banyak orang yang melakukan hal ini. Padahal, kalau menengok dari manfaat utamanya, sudah tentu akan bermanfaat sekali untuk keberlangsungan hidup baterai laptop mereka.
Nah, jika Anda tidak tahu waktu yang tepat untuk melakukan kalibrasi baterai, mungkin tanda-tanda di bawah ini bisa menjadi patokan:
- Baterai berkurang dengan cepat: Dalam kondisi ini, bisa dikatakan kalau baterai sudah drop ya. Jadi seperti yang saya katakan sebelumnya. Semisal sekarang baterainya masih full atau 100%, tapi belum juga 10 menit berlalu, baterai sudah menjadi 25% ke bawah.
- Baterai lama bertambah saat dicas: Baterai yang lama dicas mungkin juga menjadi tanda kalau baterai tersebut memang minta dikalibrasi. Terkadang, proses charge laptop memang tidak seperti biasanya, cenderung lebih lama dari waktu normal.
- Laptop tidak hidup tanpa dicas: Saya juga sudah pernah mengalami hal ini. Jadi, laptop saya tidak mau hidup sama sekali tanpa ditancapkan ke listrik. Setelah dikalibrasi, alhamdulillah baterai sudah normal kembali.
Sebenarnya, alangkah lebih baik jika kita melakukan kalibrasi sebelum muncul tanda-tanda di atas ya. Jadi, meskipun kondisi masih normal 100%, tidak masalah kita lakukan kalibrasi pada baterai laptop yang kita gunakan.
Sebenarnya kalibrasi tidak benar-benar bisa mengembalikan performa atau kinerja laptop ya. Untuk kinerjanya tetap akan sama. Cuma, nantinya sistem laptop jadi bisa membaca baterai dengan baik, jadi laptop tetap bisa digunakan tanpa sambil di charger.
Cara Kalibrasi Baterai Laptop
Daftar Isi
Kalibrasi baterai laptop dengan kalibrasi baterai HP tujuannya sama saja ya. Cuma, untuk alat dan langkah yang digunakan mungkin akan berbeda-beda, tergantung dari tools yang digunakan.
Pada laptop sendiri, terdapat beberapa pilihan yang bisa Anda pilih sesuai keinginan Anda, baik itu menggunakan tools yang sudah disediakan pada sistem operasi laptop ataupun tools tambahan yang harus ditambahkan secara manual.
Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa Anda gunakan untuk kalibrasi baterai laptop:
Cara Manual
Cara manual ini hanya memerlukan tools bawaan dari Windows saja ya, yaitu tools untuk mengatur agar layar laptop selalu menyala. Jadi yang harus dilakukan pertama kali adalah mencegah agar laptop tidak sleep secara otomatis.
Untuk caranya, silahkan ikuti langkah berikut:
- Pertama, silahkan buka Control Panel di laptop Anda.
- Setelah itu, masuk ke Hardware and Sound > Power Options > Change when the computer sleeps. Pada Put the computer to sleep, silahkan ubah menjadi never agar laptop tidak sleep otomatis.
- Selanjutnya, silahkan klik Change Advanced power settings > scroll ke bawah lalu cari dan klik Battery > klik Critical battery level > klik On battery > atur presentase menjadi 1-5%.
- Setelah selesai, simpan pengaturan tersebut dengan klik Apply lalu Ok.
Setelah selesai mengatur pengaturan laptop agar tidak sleep otomatis, maka Anda masih memiliki tugas lain. Silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Pertama, silahkan charger baterai sampai penuh atau 100%. Kalau bisa, charger laptop tanpa digunakan sama sekali agar prosesnya lebih cepat.
- Setelah baterai benar-benar penuh, lepaskan charger dari laptop dan biarkan baterai habis dengan sendirinya. Setelah baterai habis, maka laptop akan mati secara otomatis ya.
- Selanjutnya, silahkan charger baterai laptop hingga penuh dalam kondisi mati ya. Dan memang tidak disarankan sambil menggunakan laptop dalam proses ini.
- Jika baterai sudah penuh, maka proses kalibrasi sudah selesai dan laptop sudah siap digunakan dengan normal.
Menggunakan BIOS
Pada beberapa BIOS laptop, biasanya tersedia alat yang digunakan untuk melakukan kalibrasi pada gambar di atas. Namun, tools tersebut tidak terdapat pada semua laptop, apakah di laptop Anda ada?
Jika laptop Anda terdapat tools ini, maka bisa melakukan kalibrasi melalui BIOS. Akan tetap, jika laptop Anda tidak terdapat tools ini, maka tidak bisa melakukannya, silahkan langsung lanjut ke cara selanjutnya saja.
Untuk kalibrasi baterai laptop melalui BIOS, ikuti langkah berikut ini:
- Pertama, silahkan matikan laptop Anda lalu hidupkan ulang.
- Setelah layar laptop hidup, silahkan tekan tombol masuk BIOS seperti F2, Esc, Del (tombol masuk BIOS itu berbeda-beda, jadi silahkan sesuaikan dengan laptop milik Anda).
- Setelah masuk BIOS, silahkan pindah ke tab Power dengan menekan tombol arah pada keyboard.
- Arahkan pada Start Battery Calibration lalu tekan Enter dan ikuti instruksi yang diberikan.
- Setelah itu, charger atau isi daya baterai laptop sampai penuh. Selanjutnya, biarkan baterai habis dan laptop mati dengan sendirinya.
- Charger ulang daya baterai laptop sampai penuh. Jika sudah penuh, maka proses kalibrasi sudah selesai dan laptop sudah bisa digunakan.
Dengan Aplikasi
Aplikasi yang bisa digunakan untuk kalibrasi baterai laptop ada bermacam-macam ya, baik itu yang gratis maupun yang berbayar. Namun, pada kali ini saya akan memberikan aplikasi yang gratis saja yaitu Battery Care.
Battery Care merupakan sebuah aplikasi pihak ketiga yang bisa digunakan untuk mengetahui status baterai seperti kapasitas, waktu yang digunakan, serta status baterai apakah sedang dicharge ataupun tidak.
Selain itu, Anda juga bisa melihat detail battery seperti model, desain kapasitas, total kapasitas, kapasitas saat ini, dan lainnya.
Untuk melakukan kalibrasi dengan aplikasi ini, caranya hampir mirip dengan cara pertama ya. Silahkan klik pada icon tray > klik kanan pada icons Battery Care > klik Power Options lalu ikuti langkah seperti pada cara pertama.
Untuk mendownload aplikasi ini, silahkan klik link download berikut ini.
Nah, itulah beberapa cara kalibrasi baterai laptop yang bisa Anda gunakan. Dengan melakukan cara ini, maka sistem laptop sudah bisa membaca data baterai dengan baik, sehingga tidak akan terjadi lagi pembacaan data yang salah seperti baterai drop.
Baca juga : Cara Merawat Laptop
Demikianulasan tentang 3 cara kalibrasi baterai laptop agar awet dan tidak mudah drop. Semoga artikel ini bermanfaat dan menambah wawasan kita semua.